Text
Cara Jitu Mengelola Uang Saku
Wang memang bukan segalanya dalam kehidupan. Untuk mendapatkan sejumlah uang seorang harus bekerja keras. Dalam membelanjakan uang, diperlukan pemikiran tersendiri. Jika seseorang menghambur-hamburkan uang, berarti ia tidak menghargai kerja keras yang telah dilakukan untuk mendapatkan uang tersebut. Jika kita mampu mengendalikan uang, hidup kita akan jauh lebih baik. Uang saku tampaknya sepele. Kebanyakan di antara kita beranggapan, uang saku harus habis saat itu juga. Bahkan, ada yang menyepelekan. Ah...paling-paling hanya sedikit. Namun, jika kita hitung-hitung, uang saku kita dalam sebulan jumlahnya lumayan, lo. Kalau tidak percaya, mulai sekarang cobalah menghitungnya. Begitu keten Fumlahnya, kalian pasti tercengang.
Mengelola uang saku pada prinsipnya melahi membedakan antara kebutuhan dan keinginan. Dengan membuat catatan yang teratur dan rapi, kita akan tahu jumlah tabungan kita. Nah, akhirnya kita akan mampu untuk:
1. merencanakan secara lebih pasti angan-anganmu (beli sepeda, sepatu, tas, berkunjung ke tempat saudara, dan lain-lain;
2. mengantisipasi pengeluaran yang tidak terduga tanpa minta uang kepada orang tua (menjenguk teman sakit, membeli obat saat kita sakit, membeli hadiah ultah kepada teman, dan lain-lain; serta
3. berpikir lebih rasional dan menghindari pembelian barang-barang yang sebenarnya tidak perlu.
Tidak tersedia versi lain