Text
A series of daily expressions
mengapa perlu mempelajari diallog interpersonall
Ketika sampai di sekolah, kalian tentu mengobrol bersama teman sambil menunggu bel berbunyi. Pada saat istirahat pun kalian bercanda dan mengobrol. Tidak itu saja. Kalian mempunyai banyak kesempatan mengobrol dan bercakap-cakap dengan orang lain sekadar untuk menghabiskan waktu kapan pun dan di mana pun. Nah, pada saat itulah kalian memerlukan kecakapan untuk melaku- kan dialog. Dialog yang dilakukan untuk mengisi atau menghabis- kan waktu (killing time) disebut dialog interpersonal (interpersonal dialogs).
Dialog interpersonal yang dilakukan untuk basa-basi, memenuhi kepatutan sosial ini topiknya bebas. Apa pun bisa menjadi bahan obrolan. Di sinilah letak kesulitannya. Bagaimana kalian membuka percakapan, melanjutkan percakapan, merespons percakapan dengan benar, dan mengakhiri percakapan memer- lukan kecakapan tersendiri. Jadi, sebaiknya kalian tidak lagi beranggapan bahwa bercakap-cakap dalam bahasa Inggris boleh asal ngomong.
Buku Study Interpersonal Dialogs (Belajar Percakapan Inter- personal) ini akan membantu kalian memahami seluk beluk melakukan dialog interpersonal, yang disertai contoh, penjelasan dan berbagai bentuk latihannya. Kalian diharapkan akan mempu- nyai kecakapan melakukan dialog interpersonal setelah memahami dan melakukan berbagai bentuk kegiatan yang ada di buku ini. Ingat! Hubungan internasional akan semakin terbuka lebar. Orang asing yang hanya mampu berbicara dengan bahasa Inggris akan banyak masuk ke negara kita. Kalian mempunyai kesempatan besar melakukan kontak atau hubungan dengan mereka. Oleh karena itu, kalian harus mampu menguasai keterampilan berdialog inter- personal.
Kalian pasti bisa! Selamat berlatih!
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain